Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

EasyWP Namecheap Membuat Blog Wordpress Dengan Mudah(?)

Wordpress (atau biasa disingkat dengan WP) merupakan platform yang paling banyak digunakan untuk membuat sebuah website di dunia. Kemudahan dalam menulis, mengedit dan menerbitkan konten menjadi salah satu alasan kenapa banyak orang maupun perusahaan yang menggunakan sistem manajemen konten tersebut.

Hanya saja setiap orang tidak memiliki kemampuan yang sama dalam menginstal perangkat lunak untuk manajemen konten ini. Tidak setiap orang mampu untuk mengikuti panduan yang telah diberikan oleh wordpress maupun blogger pengguna Wordpress lainnya. Contoh kecil saja tidak setiap orang mampu memahami panduan membuat tabel pada database, membuat pengguna untuk database tadi dan mengelola hak akses sebagai syarat dasar untuk menginstal WP di hosting atau server masing-masing.

easywp

EasyWP menjanjikan kemudahan tersebut untuk pengguna WP yang baru maupun bagi pengguna WP yang ingin fokus pada pengayaan konten di blognya. Namecheap menjanjikan jika pengguna tidak harus repot-repot untuk mempelajari beberapa bahasa pemograman web seperti PHP. (Ini juga kesulitan saya sebagai pengguna blogger dan Wordpress)

Apa itu EasyWP Namecheap?

EasyWP merupakan sebuah produk hosting khusus platform Wordpress di situs namecheap.com. Produk ini akan mengubah secara drastis pengalaman seseorang dalam membuat sebuah website. Dengan menekan beberapa tombol, maka kita akan mendapatkan situs berbasis Wordpress dalam hitungan menit.

Apakah kita bisa menggunakan domain sendiri dengan EasyWP?

Tentu. Pelanggan EasyWP bisa menghubungkan domain yang sudah dimiliki dengan EasyWP dengan cara membuat rekaman ALIAS (ANAME) pada sisi domain registrar kita atau penyedia DNS.

Bagaimana jika registrar tidak memiliki opsi untuk membuat rekaman ANAME? Bagaimana Cara Pointing Domain ke EasyWP? Jangan khawatir. Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk menghubungkan domain yang kita miliki dengan akun EasyWP Namecheap.

  1. Buat domain yang digunakan sementara (temporary domain) di dashboard EasyWP. Berikut contohnya:
    temporary domain for easywp namecheap
  2. Hubungkan domain sementara yang dibuat pada poin 1 (satu) ke layanan FreeDNS Namecheap
    infographic cara menghubungkan domain ke layanan FreeDNS
  3. Setelah itu kita bisa mengubah domain sementara (di poin satu) di EasyWP menjadi alamat website yang telah kita miliki dengan menambahkan rekaman CNAME

Apakah dengan membeli EasyWP termasuk membeli lisensi penggunaan CPanel?

Tidak. Produk EasyWP tidak menggunakan software CPanel. EasyWP merupakan layanan Managed Hosting Services yaitu lingkungan hosting yang dibuat dalam platform cloud. Infrastruktur dibuat khusus agar pengguna mudah membuat dan mengelola website berbasis Wordpress. Pengguna bisa melakukan banyak hal dari dashboard mulai dari menghubungkan nama domain, mengatur backup untuk website atau mengakses ke file atau database.

Apakah kita bisa menggunakan tema dan plugin kustom di EasyWP?

Hampir semua tema dan plugin yang terdapat pada wordpress.org repositori bisa digunakan dalam layanan EasyWP Namecheap. Meskipun begitu ada beberapa plugin yang diblokir. Contohnya adalah plugin caching. Pengguna EasyWP tidak perlu menggunakan plugin yang berfungsi untuk caching karena EasyWP dibangun dengan 3 lapisan caching yang canggih.

Sebagai pengguna WP yang masih awam dan terus belajar. Saya merasa hal ini sangat membantu dalam melakukan pengelolaan web khususnya untuk settingan caching. Saya sendiri merasa gagal dalam mengikuti panduan optimasi kecepatan website WP yang bertebaran di internet karena web saya selalu gagal memenuhi ekspektasi saya untuk kecepatan tampilan.

Posting Komentar untuk "EasyWP Namecheap Membuat Blog Wordpress Dengan Mudah(?)"